MangAnimea



Anime

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas


Wikipe-tan
Anime (アニメ) (baca: a-ni-me, bukan a-nim) adalah animasi khas Jepang, yang biasanya dicirikan melalui gambar-gambar berwarna-warni yang menampilkan tokoh-tokoh dalam berbagai macam lokasi dan cerita, yang ditujukan pada beragam jenis penonton. Anime dipengaruhi gaya gambar manga, komik khas Jepang.
Kata anime tampil dalam bentuk tulisan dalam tiga karakter katakana a, ni, me (アニメ) yang merupakan bahasa serapan dari bahasa Inggris "Animation" dan diucapkan sebagai "Anime-shon".
Anime pertama yang mencapai kepopuleran yang luas Astro Boy karya Ozamu Tezuka pada tahun 1963. Sekarang anime sudah sangat berkembang jika dibandingkan dengan anime zaman dulu. Dengan grafik yang sudah berkembang sampai alur cerita yang lebih menarik dan seru. Masyarakat Jepang sangat antusias menonton anime dan membaca manga. Dari anak-anak sampai orang dewasa. Mereka menganggap, anime itu sebagai bagian dari kehidupan mereka. Hal ini yang membuat beberapa televisi kabel yang terkenal akan beberapa film kartunnya, seperti Cartoon Network dan Nickelodeon mengekspor kartunnya. Sekarang anime menjadi sebuah bisnis yang menggiurkan bagi semua orang, dan banyak juga orang yang memanfaatkan hal ini untuk sebuah tindakan kejahatan. Pembuat anime itu sendiri disebut animator. Para Animator itu bekerja disebuah perusahaan media untuk memproduksi sebuah anime. Di dalam perusahaan itu, terdapat beberapa animator yang saling bekerja sama untuk menghasilkan sebuah anime yang berkualitas. Tapi sangat disayangkan, gaji dari para animator tersebut kecil jika dibandingkan dengan kerja keras mereka. Hal ini yang membuat para animator enggan untuk bekerja secara professional. Mereka merasa hal itu tidak sebanding dengan usaha yang telah mereka lakukan. Para animator itu sendiri sering disebut Seniman Bayangan. Karena mereka bekerja seperti seorang seniman yang berusaha mengedepankan unsur cerita dan unsur intrinsiknya.
Pembajakan juga mempersulit para animator untuk mendapatkan keuntungan penuh dari hasil kerja keras mereka, meski ternyata juga ada "gosip" yang mengatakan bahwa ada juga pihak produsen anime itu sendiri yang menyebarluaskan karya mereka di luar jalur perdagangan resmi (mungkin gratisan atau dibajak) dengan tujuan untuk lebih memopulerkan hasil karya mereka.
Tidak sedikit orang yang pergi ke Jepang untuk belajar mengenai pembuatan anime (dan manga tentunya) karena tertarik setelah melihat berbagai anime yang telah menyebar ke berbagai pelosok dunia di berbagai benua. Adapun pihak yang membuat hasil karya yang serupa atau bahkan mungkin meniru ciri anime, misalnya Korea dan beberapa negara Asia lainnya.
Teknologi CG (Computer Graphics) dan Teknologi Visual, Komputer dsb telah mempermudah pembuatan anime sekarang ini, karena itu ada yang menganggap bahwa kualitas artistiknya lebih rendah dibandingkan dengan anime masa lalu. Hanya saja perlu diperhatikan bahwa kualitas gambarnya pun sekarang ini lebih nikmat dilihat dan lebih mudah dimengerti karena gambarnya lebih proporsional dan warnanya lebih bagus, ditambah keberadaan teknologi HD.

Manga

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Wikipe-tan, bentuk wujud wikipedia yang digambarkan ala manga.
Manga (漫画 Manga?Tentang suara ini dengarkan pengucapan /ˈmæŋ.ɡə/ atau /ˈmɑːŋ.ɡə/) merupakan komik yang dibuat di Jepang, kata tersebut digunakan khusus untuk membicarakan tentang komik Jepang, sesuai dengan gaya yang dikembangkan di Jepang pada akhir abad ke-19.[1] Kata tersebut memiliki prasejarah yang panjang dan sangat rumit di awal Kesenian Jepang.[2] Mangaka (漫画家) (baca: man-ga-ka, atau ma-ng-ga-ka) adalah orang yang menggambar manga.[3]
Di Jepang, orang dari segala usia membaca manga. Media mencakup karya dalam berbagai genre: aksi-petualangan, asmara, olahraga dan permainan, sejarah drama, komedi, fiksi ilmiah dan fantasi, misteri, detektif, horor, seksualitas, dan bisnis / perdagangan, dan lain-lain..[4] Sejak 1950-an, manga telah terus menjadi bagian utama dari industri penerbitan Jepang,[5] mewakili pasar ¥406 miliar di Jepang pada tahun 2007 (sekitar $3.6 miliar) dan ¥420 miliar ($5.5 miliar) pada tahun 2009.[6] Manga juga telah mendapatkan pembaca di seluruh dunia yang signifikan.[7] Di Eropa dan Timur Tengah pasar manga bernilai $250 juta.[8] Pada tahun 2008, di Amerika Serikat dan Kanada, pasar manga senilai $ 175 juta. Pasar di Perancis dan Amerika Serikat memang sama. Cerita manga biasanya dicetak dalam hitam putih,[9] meskipun beberapa manga penuh warna sudah ada (contoh Colorful). Di Jepang, manga biasanya serial di majalah manga besar, sering mengandung banyak cerita, masing-masing disajikan dalam satu episode kemudian dilanjutkan dalam edisi berikutnya.Jika seri berhasil, bab dikumpulkan dan dapat dipublikasikan ulang pada buku paperback yang biasa disebut tankōbon.[10] Seorang seniman manga biasanya bekerja dengan beberapa asisten di sebuah studio kecil dan berhubungan dengan editor kreatif dari perusahaan penerbitan komersial.[11] Jika seri manga cukup populer, mungkindianimasikan setelah atau bahkan disaat manga sedang berjalan.[12] Terkadang manga terpusat pada dahulu sebelumnya yang terdapat aksi langsung atau film animasi.[13]
Istilah manga (kanji漫画hiraganaまんがkatakanaマンガTentang suara ini dengarkan pengucapan /ˈmæŋ.ɡə/ atau /ˈmɑːŋ.ɡə/) adalah kata dalam bahasa Jepang yang merujuk terhadap keduanya, baik untuk komik dan kartunis. "Manga" sebagai istilah yang digunakan di luar Jepang merujuk secara khusus untuk komik aslinya yang diterbitkan di Jepang.[14]
Komik Manga dipengaruhi, dari karya-karya asli, yang ada juga di bagian negara lain, khususnya di ChinaHong Kong, dan Taiwan("manhua"), dan Korea Selatan ("manhwa").[15][16] Di Perancis, "la nouvelle manga" telah dikembangkan sebagai bentuk bande dessinéekomik digambar dalam gaya yang dipengaruhi oleh manga. Ada juga OEL manga di Amerika juga.



Contoh beberapa Anime atau Manga yang terkenal : 
  • The Law of Ueki
    The Law of Ueki
     menceritakan tentang pertarungan kekuatan Supranatural, sebuah turnamen untuk menentukan siapa yang akan menjadi Dewa (tenkaijin (天界人)) selanjutnya. Setiap Calon Dewa (ada 100 orang) wajib memilih seorang murid SMP untuk menjadi petarungnya. Setiap murid diberi suatu kekuatan ajaib yg dapat mengubah suatu benda menjadi benda lainnya (contoh, mengubah kapas menjadi pasak). Calon Dewa yang muridnya memenangkan pertarungan akan menjadi Dewa selanjutnya dan sang murid yang menjadi pemenang mendapatkan Bakat Kosong. Bakat Kosong digunakan untuk mendapatkan kemampuan yang disukai. Hal ini membuat murid-murid lain ingin mendapatkannya untuk kepentingannya sendiri, Kosuke Ueki berniat memenangkan pertandingan ini untuk menjauhkan bakat tersebut agar tidak jatuh ketangan yang salah.
  • One Piece 
    One Piece (ワンピース wanpīsu) adalah sebuah anime dan manga tentang sekelompok bajak laut yang dipimpin oleh Monkey D. Luffyyang pergi mencari harta karun legendaris bernama One Piece. Luffy menjadi manusia karet yang memiliki kekuatan memanjangkan tubuhnya setelah secara tak sengaja memakan buah Gomu Gomu, salah satu dari buah iblis. Selama perjalanan Luffy banyak bertemu dengan teman baru dan musuh yang beragam.
    One Piece diciptakan oleh Eiichiro Oda. Komiknya dimulai pada 1997 di Shonen Jump terbitan Shueisha dan hingga kini masih terus berlanjut. Versi TV nya dimulai pada Oktober 1999. Di Indonesia manga ini diterbitkan Elex Media Komputindo dan hingga kini telah mencapai jilid ke 60 lebih. Versi TV-nya, yang diproduksi Toei, telah mencapai 500 episode di Jepang. Sampai saat ini, One Piece telah mengeluarkan 12 film, yang terakhir dirilis pada tanggal 15 Desember 2012. Di Indonesia sendiri pernah ditayangkan di RCTIdan Global TV.
    Pada Februari 2005, One Piece mencetak rekor di Jepang sebagai penerbitan manga yang tercepat mencapai 100.000.000 eksemplar. Hingga saat ini One Piece adalah salah satu manga paling laris sepanjang sejarah Jepang dengan penjualan lebih dari 260 juta kopi. Selain itu One Piece juga memecahkan rekor sebagai manga dengan cetakan pertama terbanyak. One Piece banyak mendapat pujian di antara para pembaca, terutama dalam hal gambar, karakter, humor, dan cerita.
  • Bleach
    Bleach  (ブリーチ, Burīchi?, diromanisasikan sebagai BLEACH di Jepang) adalah serial manga yang dikarang oleh Tite Kubo (久保 帯人 Kubo Taito), mangaka dari Zombie Powder. Serial Bleach mulai diterbitkan sejak tahun 2001, dan semenjak penerbitannya, serial ini sudah diadaptasi menjadi sebuah serial anime, dua buah OVA (Original Video Animation), empat film layar lebar, dua musikal rock, dan beberapa judul permainan video. Kompilasi manga (TankōbonBleach sudah terjual sebanyak 39 juta kopi di Jepang. Manga ini diserialkan dalam mingguan Shonen Jump.
    Bleach bercerita tentang Ichigo Kurosaki, seorang pelajar SMA yang memiliki kemampuan untuk melihat roh, dan juga Rukia Kuchiki, seorang shinigami (dewa kematian) yang pada suatu hari bertemu dengan Ichigo sewaktu sedang memburu roh jahat yang disebuthollow. Pada saat Rukia bertarung melawan hollow tersebut, ia terluka dan oleh sebab itu ia tidak memiliki jalan lain selain memindahkan kekuatan shinigami-nya kepada Ichigo. Sejak saat inilah petualangan Ichigo dan Rukia dimulai.
    Mereka berdua bertualang mencari dan melawan para hollow dan melaksanakan ritual konsou untuk para arwah gentayangan. Dengan ritual ini, para arwah gentayangan menerima pembersihan dan mereka dapat dikirim ke Soul Society (Masyarakat Roh). Bagian awal dari cerita ini difokuskan kepada karakter-karakter dan masa lalu mereka, dan bukan terfokus pada dunia pekerjaanshinigami. Seiring jalannya cerita, hal-hal seperti kehidupan shinigami di Soul Society mulai terungkap sedikit demi sedikit.
  • Naruto 
    Naruto (ナルト) adalah sebuah serial manga karya Masashi Kishimoto yang diadaptasi menjadi serial anime. Manga Naruto bercerita seputar kehidupan tokoh utamanya, Naruto Uzumaki, seorang ninja remaja yang berisik, hiperaktif, dan ambisius yang ingin mewujudkan keinginannya untuk mendapatkan gelar Hokage, pemimpin dan ninja terkuat di desanya. Serial ini didasarkan padakomik one-shot oleh Kishimoto yang diterbitkan dalam edisi Akamaru Jump Agustus 1997.
    Manga Naruto pertama kali diterbitkan di Jepang oleh Shueisha pada tahun 1999 dalam edisi ke 43 majalah Shonen Jump). DiIndonesia, manga ini diterbitkan oleh Elex Media Komputindo. Saat ini, manga masih menjadi serial; enam puluh tiga volumetankōbon telah dirilis. Popularitas dan panjang seri Naruto sendiri (terutama di Jepang) menyaingi Dragon Ball karya Akira Toriyama, sedangkan serial anime Naruto, diproduksi oleh Studio Pierrot dan Aniplex, disiarkan secara perdana di Jepang oleh jaringan TV Tokyo dan juga oleh jaringan televisi satelit khusus anime, Animax, dan stasiun televisi TX Network lainnya, pada 3 Oktober 2002sampai sekarang. Seri pertama terdiri atas 9 musim dan berlangsung 220 episode. Musim pertama dari seri kedua mulai ditayangkan pada tanggal 15 Februari 2007. Di Indonesia sendiri, anime Naruto ditayangkan oleh stasiun televisi Global TV. Selain serial anime, Studio Pierrot telah mengembangkan delapan film untuk seri dan beberapa original video animation (OVA). Jenis barang dagangan termasuk novel ringan, permainan video dan koleksi kartu yang dikembangkan oleh beberapa perusahaan.
    Viz Media memiliki lisensi manga dan anime produksi Amerika Utara. Viz telah menerbitkan seri ini kedalam majalah mereka Shonen Jump, serta beberapa volume. Seri anime ini mulai ditayangkan di Amerika Serikat dan Kanada pada tahun 2005, dan kemudian di Inggris dan Australia pada tahun 2006 dan 2007. Film, serta sebagian OVA dari seri ini juga telah dirilis oleh Viz, dengan tayang perdana di bioskop. Volume DVD pertama Naruto: Shippuden dirilis oleh Viz di Amerika Utara pada 29 September 2009, dan mulai disiarkan di Disney XD pada bulan Oktober pada tahun yang sama. Viz Media akan mulai mengalirkan pada kedua layanan streaming Neon Alley pada musim gugur ini. Naruto Shippuden akan ditayangkan pada Adult SwimToonami January 2014.
  • Doraemon 
    Doraemon (ドラえもん) adalah judul sebuah manga dan anime populer yang dikarang Fujiko F. Fujio (藤子・F・不二雄) sejak tahun1969 dan berkisah tentang kehidupan seorang anak pemalas kelas 5 sekolah dasar yang bernama Nobi Nobita (野比のび太) yang didatangi oleh sebuah robot kucing bernama Doraemon yang datang dari abad ke-22. Doraemon dikirim untuk menolong Nobita agar keturunan Nobita dapat menikmati kesuksesannya daripada harus menderita dari utang finansial yang akan terjadi di masa depan yang disebabkan karena kebodohan Nobita.
    Setelah gagal dalam ulangan sekolahnya atau diganggu oleh Gian dan Suneo, Nobita selalu mendatangi Doraemon untuk meminta bantuannya. kemudian Doraemon biasanya akan membantu Nobita dengan menggunakan peralatan-peralatan canggih dari kantong ajaibnya. Peralatan yang sering digunakan misalnya "Baling-baling Bambu" dan "Pintu ke Mana Saja". Sering kali, Nobita keterlaluan menggunakan peralatannya dan malah terjerumus ke dalam masalah yang lebih besar.
  • Fairy Tail 
    Fairy Tail (フェアリーテイル Fearī Teiru?) adalah seri manga yang dibuat dan diilustrasikan oleh Hiro Mashima. Seri ini diterbitkan diWeekly Shōnen Magazine sejak 23 Agustus 2006, dan saat ini masih berlanjut. Bab-bab manganya sudah dikumpulkan, dan diterbitkan dalam buku tersendiri (tankobon). Di Indonesia sendiri sudah ada 15 volume yang dirilis.
    Seri anime Fairy Tail produksi A-1 Pictures dan Satelight ini sudah dirilis di Jepang sejak 12 Oktober 2009 dan disiarkan oleh TV Tokyo, sedangkan di Indonesia ditayangkan oleh Indosiar sejak 22 Mei 2011. [1] Seri ini bercerita tentang petualangan Lucy Heartfilia yang seorang penyihir sesudah ia bergabung dalam guild (kelompok) Fairy Tail dan berpasangan dengan Natsu Dragneel, penyihir berelemen api yang tengah mencari naga bernama Igneel.
    Seri Fairy Tail sudah dilisensi dengan bahasa Inggris di Amerika Utara oleh Del Rey Manga yang sudah merilis manganya sejak 25 Maret 2008.

    Ya.. ini cuma sebagian dari beribu MangAnime dari seluruh dunia, kalo mau info yang lebih lengkap silahkan kunjungi Wikipedia. Kalo mau download anime silahkan Kunjungi :

    Kalo mau baca Manga ada beberapa situs terbaik (menurut saya) :

    1. Mangapanda
    2. Mangaku
    3. Komikid

    Mungkin hanya itu, 

    Kalau ada Salah kata dan Lain-lain, saya mohon maaf.
    Terima Kasih sudah berkunjung.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar